infotourlombok  – Pesona Biota Laut Gili Nanggu Bikin Candu – Gili merupakan pulau- pulau kecil yang berada di Lombok. Sebutan Gili berasal dari bahasa Sasak lombok. Di Lombok sendiri terdapat puluhan Gili tak berpenghuni namun memiliki keindahan alam yang patut kita lihat.

Beberapa Gili yang populer yaitu Gili Trawangan, Gili Nanggu, gili Meno, Gili Air, Gili Tangkong, dan lain sebagainya. Pada ulasan kali ini, kita akan sedikit mengeksplor mengenai Gili Nanggu.

Dimana Letak Gili Nanggu ?

Gili Nanggu terletak di daerah Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok, Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat. Letak Gili Nanggu berdekatan dengan Gili Takong dan Gili Sudak.

Pesona Gili Nanggu

 

gilinanggueksotik dolanyok.com

 

Gili Nanggu merupakan salah satu Gili yang menawarkan surga biota laut kepada kepada para wisatawan. Pulau ini digadang- gadang sebagai gili yang menawarkan biota laut yang indah. Sehingga, bisa disebut Gili Nanggu sangat cocok untuk kegiatan snorkeling atau diving.

Pengunjung yang melakukan snorkeling akan menyaksikan ribuan ikan- ikan laut dengan jumlah spesies yang banyak serta beragam terumbu karang. Kondisi terumbu karang dan ikan- ikan masih sangat terjaga. Sehingga pengunjung mendapatkan pengalaman snorkeling yang memuaskan.

Saat mengunjungi Gili Nanggu, pengunjung bisa melihat penampakan pasir putih dengan pepohonan yang cukup rimbun. Pemandangan tersebut dilengkapi dengan air laut yang jernih menampilkan terumbu karang  yang begitu menawan.

Tidak hanya snorkeling, pengunjung juga dapat menghabiskan waktu  dengan memancing ikan atau berkeliling dengan perahu untuk mengekplorasi indahnya Gili Nanggu.Walaupun memiliki keindahan yang patut di coba, Gili Nanggu tidak terlalu ramai.

Walaupun begitu, banyak wisatawan asing yang datang ke Gili Nanggu untuk melihat biota laut yang ada didalamnya. Untuk mengunjungi Gili Nanggu, pengunjung harus menggunakan jasa perahu mesin agar bisa sampai ke pulau tersebut.

Meskipun Gili ini belum terlalu ramai, namun tersedia warung cofee dan akomodasi yang menunjang. Jika pengunjung senang melakukan camping, Gili Nanggu bisa menjadi tempat camping yang menambah euforia.

Jika anda tidak ingin mendirikan camp, anda juga bisa menyewa penginapan yaitu Gili Nanggu Cottage & Bungalow, Gili Nanggu Exotic, dll.

Bagimana Cara Menuju ke Gili Nanggu?

Untuk sampai ke Gili Nanggu, dari Bypass Mataram ada bisa berkendara ke arah Desa Sekotong Barat. Perjalanan ke Desa Sekotong Barat memakan waktu sekitar 60 menit. Kemudian, dari desa tersebut pengunjung bisa langsung bertolak ke Gili Nanggu menggunakan jasa perahu mesin dengan durasi 25 menit.

Jam Operasional

Gili Nanggu beroperasional selama 24 jam tanpa berhenti. Jika anda ingin mendirikan camp atau menginap, pengunjung bisa mengunjungi Gili Nanggu pada siang hari. Supaya ada waktu untuk mendirikan camp atau sekedar beres- beres sebelum menjelajahi Gili Nanggu.

Fasilitas yang Tersedia

Walaupun termasuk pulau kecil, Gili Nanggu mempunyai fasilitas yang cukup menunjang yaitu :

  • Akomodasi/ Penginapan
  • Toilet
  • Mushola
  • Restoran
  • Warung
  • Caffee
  • Sewa perahu Mesin
  • Sewa Snorkel

Harga Tiket Masuk

Untuk masuk ke Gili Nanggu, anda tidak akan dipungut biaya tiket masuk. Namun, anda perlu mengeluarkan budget untuk menyewa perahu mesin untuk sampai ke tempat ini. Jasa sewa perahu mesin berkisar pada harga Rp350.000 bisa lebih atau kurang tergantung pemberi sewa.

Selain itu, anda juga bisa menyewa alat snorkeling atau snorkel mulai dari Rp15.000 per item. Alat yang disewakan berupa kaki kodok, pelampung, kacamata selam, dan lain sebagainya.